WELCOME

Alamat : Jl. Utan Kenanga No. 80, Gondrong, Cipondoh, Tangerang

Selasa, 13 Maret 2018

PENYAKIT TERSEMBUNYI PADA PIANO



Akirnya ada kesempatan untuk posting lagi dan berbagi informasi dan tips-tips seputar piano. Kali ini saya ingin membahas mengenai penyakit serius yang sering dialami piano tanpa kita sadari, dan begitu kita sadar ternyata piano kita bermasalah disitulah kalau belum terlambat its ok bisa di perbaiki lagi, tapi kalau sudah fatal, maka hanya penyesalan yang terjadi. Kok serem ya sepertinya?? atau lebay? tergantung pemikiran masing-masing sebenarnya, tapi hal ini memang sering terjadi pada piano. Apa sih sebenarnya penyakit misterius itu? jawabannya adalah "kutu". Ya, kutu adalah musuh besar untuk piano kesayangan kita. Piano kita terlihat mulus dan terdengar prima, tapi itu bukan jaminan, karna kutu apabila belum banyak tidak akan terlihat dari luar piano. Tetapi apabila piano sudah terkena kutu, maka kutu itu diam-diam bergerilya menggerogoti piano kita dan apabila sudah parah baru akan kita sadari.  
Dari mana datangnya kutu?
Inilah yang sering menjadi pertanyaan, rumah kita bersih dan rapi, sepertinya tidak mungkin ada kutu. Tapi kenyataannya piano bisa tertular kutu dari kayu rumah kita. Kita memang tidak pernah melihat wujud dari kutu itu seperti apa, tapi tau-tau sudah ada bekas atau kotoran kutu itu yang berupa serbuk bulat-bulat yang berukuran kecil. Dan kita juga tidak tau bagaimana cara kutu itu bisa bermigrasi sampai ke piano. Terlebih lagi apabila kita membeli paino second, harus lebih waspada lagi karna sangat mungkin terjadi piano tertular kutu dari rumah sebelumnya, atau sudah ada bibit kutu di dalam piano.
Bagaimana cara menanggulangi?
Tak ada yang lebih tepat selain mencegah dari pada mengobati, sama seperti penyakit pada manusia. Untuk itu alangkah baiknya dilakukan pembersihan pada bagian dalam piano setiap 6 bulan sekali. Hal ini untuk mengetahui seperti apa kondisi di dalam piano sehingga kita dapat mengambil tindakan untuk pencegahan. 
Apa yang dilakukan apabila piano sudah terkena kutu?
Pasti kita tetap berharap piano masih bisa diperbaiki. Tentu saja bisa diperbaiki apabila kerusakan belum parah yaitu melakukan penggantian sparepart yang dimakan kutu apabila  masih memungkinkan. Apabila sudah parah penggantian tetap bisa dilakukan tetapi tidak menjamin kutu tidak akan kembali lagi karena mungkin sudah menjalar ke bagian lain, untuk itu mencegah lebih baik dari pada mengobati.
Trimakasih sudah membaca artikel ini, semoga bermanfaat.